Rabu, 01 Agustus 2012

Berpikir Positif


berpikir positif
Berpikir positif mengaktifkan gen-gen penyembuhan

Berpikir Positif
Peran Berpikir Positif dalam Kehidupan Kita
Berpikir positif dan berpikir negatif merupakan konsep yang sudah akrab kita dengar, sehingga kata-kata “berpikirlah positif” telah menjadi istilah hari-hari. Namun dalam kehidupan, hal-hal baik maupun buruk dapat terjadi. Sehingga untuk selalu berpikir positif dalam situasi buruk memang tidak selalu mudah, dan hal ini menjadi permasalahan yang popular dibahas saat ini.
Dipandang dari prinsif entropi, dengan berpikir positif menyebabkan pengurangan entropi dan berpikir negatif menyebabkan peningkatan entrofi (Kazou Mirakami, Ph.D, dalam buku The Miracle of the DNA, Menemukan Tuhan dalam Gen Kita).  Prinsip entropi adalah aturan umum yang berlaku pada dunia materi secara keseluruhan yaitu zat yang terorganisasi memiliki kecendrungan secara alami menuju ke arah penguraian atau pembusukan. Karena kita juga juga terbuat dari zat /materi, otomatis prinsif entropi ini berlaku pada kita. Sejak saat kita lahir, kita bergerak menuju kehancuran dan kematian. Satu-satunya alasan yang masuk akal mengenai hal ini adalah keberadaan gen dalam tubuh kita yang cendrung bergerak secara alami menuju penguraian. Sesungguhnya, tubuh kita terlahir dengan dilengkapi oleh sebuah program untuk mematikan sel.

Jika gen tiba-tiba bekerja dengan kemampuan penuh, hasilnya adalah kematian mendadak karena gen-gen itu akan rusak. Namun, biasanya gen kita bekerja untuk menjaga agar kita tetap hidup dan mencegah PENINGKATAN ENTROPI. Dengan kata lain, hidup dapat dilihat sebagai menjalani proses yang secara alami bergerak menuju kematian dan penguraian dan mengarahkannya pada keteraturan. Hal ini disebut sebagai PENGURANGAN ENTROPI. “berpikir positif bisa mengurangi entropi”.
———————-Pada eksperimen yang dilakukan oleh Kazou Mirakami, Ph.D di tahun 2003, hasilnya menunjukan faktor-faktor  berpikir positif seperti kegembiraan, kesukacitaan, kepercayaan, dan doa dapat mengaktivasi transaksi gen-gen yang berharga yang  dapat mengurangi entropi. Sebaliknya faktor-faktor negatif, seperti kegelisahan, stress, kesedihan, rasa takut, dan sakit, dapat menonaktifkan gen-gen berharga sehingga mengakibatkan peningkatan entropi (lengkapnya pengujian hipotesis ini ada di buku “The Miracle of the GEN, Menemukan Tuhan dalam GEN Kita).——————————–
Berpikir Positif dimulai dari Melihat dari Sisi Positif
Kita pasti sangat menyadari pentingnya cara berpikir positif saat mengalami kesulitan dan penderitaan, karena saat itulah berpikir positif benar-benar diperlukan. Memang jauh lebih mudah berpikir positif saat segalanya berjalan dengan lancar. Cobaan yang sesungguhnya adalah sejauh mana kita bisa berpikir positif ketika dihadapkan sebuah situasi yang sulit. Ini bisa diatasi dengan berbagai metode sehingga senantiasa kita selalu berpikir positif, metode paling mendasar yang bisa menyadarkan kita senantiasa berpikir positif adalah dengan melihat secara nyata bahwa setiap situasi dalam hidup selalu memiliki dua sisi, yaitu hal-hal yang baik dan hal-hal yang uruk. Ambil sebuah contoh sebuah penyakit. Misalnya ketika kita sakit, sangat mudah untuk memperhatikan sisi yang negatif yang memicu kita berpikir negatif. Tapi saat yang bersamaan sebenernya penyakit juga memiliki dampak yang positif, misalnya membantu kita untuk menghargai orang-orang special dalam hidup atau bisa memberi kita waktu untuk memikirkan ide-ide yang terhambat oleh jadwal kerja kita yang padat. Caranya bisa ini terpikirkan adalah dengan melihat dari perspektif yang lebih luas dan dengan memercayai bahwa jatuh sakit akan membantu kita untuk berkembang secara konstruktif. Kita harus bisa melihat keseluruhan situasi dan berusaha untk melihat sisi positif dari segala yang terjadi dalam hidup kita sehingga senantiasa kita bisa berpikir positif dan bisa selalu mengarah ke gen yang mengurangi entropi.
Kekuatan berpikir positif sering terlihat pada orang yang sakit. Semakin penderita sakit mau terbuka akan sakit yang diderita dengan selalu berpikir positif, maka akan mengakibatkan berkurangnya entropi dan berlanjut pada pembentukan gen-gen penyembuh yang sangat dahsyat, sehingga kesembuhan pun terjadi dan begitu juga sebaliknya, semakin berpikir negatif akan sakit yang kita derita, akan mengakibatkan peningkatan entropi dan sakit yang diderita tambah parah. Ini seperti apa yang dikatakan oleh Kazou Mirakami, Ph.D, “PENYAKIT DATANG DARI PIKIRAN”.
xamthone plus
Jus Manggis XAMthone Plus
XAMthone Plus + Berpikir Positif = KESEMBUHAN YANG SANGAT DAHSYAT
info selengkapnya mengenai XAMthone Plus bisa klik disini
info pemesanan XAMthone Plus bisa klik disini

Salam Sehat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar